What You See Is What You Get

Thursday, January 7, 2016
Berlangganan

CARA IMPORT FILE UN DAPODIK (DZ)

MANUAL BOOK APLIKASI PENDATAAN US/UN 2016 BERBASIS DAPODIK/EMIS

Aplikasi Pendataan Ujian Nasional adalah sebuah sistem aplikasi untuk menangani mekanisme pendataan siswa calon peserta Ujian Nasional. Saat ini dan selanjutnya sistem pendataan calon peserta ujian nasional akan dilakukan secara online. Kita berharap kegiatan pendataan online ini akan berjalan dengan lancar tanpa halangan apa pun.

Namun karena tidak semua daerah dapat mengakses internet dengan baik maka, kami membuat aplikasi pendataan offline ini, tujuannya adalah untuk memudahkan menginput data secara offline dahulu terutama untuk daerah yang sulit mendapatkan jaringan internet, kemudian diupload.

Aplikasi ini tidak memerlukan instalasi, cukup dengan mengcopy folder yang berisi file-file berikut:
1.      BIODATA UN. Exe
2.      msvsc71.dll
3.      vfp9r.dll
4.      vfp9renu.dll
5.      vfp9t.dll
6.      foxypreview.app
7.      ReportBuilder.app
8.      ReportOutput.app
9.      ReportPreview.app
10.    Kompetensi.dbf (Khusus untuk keperluan SMK)
11.  Folder DATAPRG (polder ini berisi file: propinsi.dbf, rayon…dbf, sek16_....dbf)

Syarat-syarat penggunaan aplikasi yang dianjurkan sebelum pendataan :
-        Siapkan PC /laptop dengan minimal OS Windows XP atau versi sesudahnya (instalasi lengkap)
-        Pastikan media datanya/hard disk masih cukup untuk menampung data
-        Memori computer yang memadai


A. PERSIAPAN

Sebelum melakukan entri data, pastikan bahwa :
1.      Download aplikasi pendataan UN tahun pelajaran 2015/2016 di http://pendataan-un.net tetapi jika belum bisa login bias download di Aplikasi US/UN Full  lalu ekstrak
     
2.    Buat Folder PP-RR  sejajar dengan folder DATAPRG (PP=kode propinsi, RR=kode rayon/kabupaten)
 

     

3.  Buat Folder Biodata, DAPODIK/EMIS di dalam folder PP-RR yang sudah dibuat tadi
  


  
4.       Selanjutnya Login di http://dapo.dikdas.kemdikbud.go.id/manajemen_un/web/ untuk sekolah dibawah kemdikbud. Dan untuk sekolah dibawah kemenag login di http://emispendis.kemenag.go.id/

5.       masukan username dan password yang digunakan pada apliksi dapodik, jika username/ password yang dimasukan ditolak login bisa menggunalan kode registrasi dapodik (koreg)

   















6.    Jika berhasil login maka akan tampil seperti ini
 

7.    Selanjutnya Klik Calon Peserta UN yang ada pada daftar menu




8.   Selanjutnya Klik Tab Filter PD berdasarkan NISN, (jika masih ada yang berwarna merah maka NISN masih kodong, dan ini harus segara di vervalpd)

9.   Selanjutnya Klik tab pengaturan kursi,



Isi nomor urut rombel seperti gambar diatas, (no urut rombel, bebas, tidak ada aturan kalau siswa calon peserta ujian harus ascending NISN atau nama)


10.          Setelah selesai semuanya  download data un tersebut dengan mengklik tab unduh calon peserta UN.
      Hasil downloadan adalah file bernama NPSN_nama sekolah.dz
8.jpg      Contoh hasil download file un dari dapodik
11.          Setelah proses download berhasil cari hasil downloadan tersebut lalu copy pastekan kedalam a folder DAPODIK yang berada d folder PP-RR (PP=kode propinsi, RR=kode rayon /kabupaten) yang telah dibuat.

B.     IMPORT FILE DZ KE APLIKASI UN OFFLINE

1.      Jalankan aplikasi pendataan UN tahun 2015-2016
2.      masukan username dan password





3.      Klik menu eksport/import yang ada di sebelah kiri
4.      Pilih rayon dan pilih sekolah dan ceklis import Dapodik/emis yang ada di sebelah atas
5.      Selanjutnya pilih dengan mengklik file hasil dapodik/emis dan klik tombol proses
        




6.      Jika proses import berhasil maka akan muncul
        
 



7.      Proses import file dz hasil download dari dapodik/emis sudah berhasil selanjutnya cek data tersebut pada menu Siswa, Pilih Rayon Pilih sekolah dan lengkapi data yang masih kosong

        
8.      Jika data sudah fix dan sudah lengkap, Selanjutnya buka folder Biodata yang ada d dalam folder PP-RR (PP=kode provinsi, RR = Kode Rayon/kab), dan itulah hasil import filde dz, dengan nama file BIO16_PPRRSSD (PP=kodeprovinsi, RR=Kode rayon/kab, SS=kodesekolah penyelenggara UN, dan D  adalah kode untuk SD, P=kode untuk SMP)
9.      Selanjutnya Upload BIO16_PPRRSSD, ke aplikasi http://pendataan-un.net  (untuk password online silahkan berkoordinasi dengan pengelola US/UN Tk Kecamatan atau Tk Kab)

10.   Jika pada aplikasi online http://pendataan-un.net menu upload tidak muncul, berikan file tsb kepada pengelola/admin Un Tk Kabupaten/kota melalui Pengelola Tk Kecamatan, untuk d uploadkan ke aplikasi online

Penting :
Data yang sudah berhasil di import agar di print oleh sekolah dan d kroscek kembali
oleh guru kelasnya sebelum dilaporkan ke tim pendataan US/M tingkat kecamatan

Pada sub menu yang kedua adalah cetak kartu ujian, kartu ujian ini dapat dicetak berdasarkan sekolah atau berdasarkan siswa yang dipilih saja, dengan cara memberi tanda cek list disebelah kanan. Atau ingin mencetak lembar kosong atau blanko kartu ujian,
Pada sub menu cetak terakhir yakni rekap, sub menu ini penting dilakukan karena rekap ini dilakukan sebelum melakukan cetak dan rekap ini dapat dipilih berdasarkan kriteria sekolah yang diinginkan.
Sebagai contoh akan merekap keseluruhan data SD, Total dan kriteria dari rekap berdasarkan Peserta atau berdasarkan Kebutuhan Amplop.

” sekian dan terimakasih “.






download panduan penggunaan aplikasi UN berbasis Dapodik